Berita  

Musrenbang Pekon Pulau Panggung Bahas Usulan Pembangunan Pendidikan dan Infrastruktur

banner 120x600

Tanggamus – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Pekon Pulau Panggung berlangsung dengan dihadiri oleh berbagai instansi terkait. Acara tersebut dihadiri oleh staf Kecamatan Pulau Panggung, pendamping desa dan kecamatan, pendamping Dinas Pertanian, serta Kepala Sekolah SDN 1 dan SDN 2 Pulau Panggung, dan perwakilan pendidikan usia dini PAUD.

Dalam sambutannya, Camat Pulau Panggung menyampaikan beberapa usulan penting terkait pembangunan sarana pendidikan dan fasilitas sekolah. Di antaranya adalah pembangunan toilet siswa, ruang kelas baru (RKB), serta pengajuan alat pertanian seperti handtractor melalui aspirasi masyarakat yang akan disampaikan kepada Dinas Pertanian Kabupaten Tanggamus atau Provinsi. Camat juga menekankan pentingnya program makanan bergizi untuk siswa yang dapat dilaksanakan melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Pekon Pulau Panggung.

Kepala Pekon Pulau Panggung, Darmawansyah, mengajukan beberapa usulan, seperti pembangunan lahan aspal untuk SDN 1 Pulau Panggung Bawah dan pembangunan balai Pekon di Pulau Panggung Bawah. Ia juga mengapresiasi bantuan 100 unit kursi yang telah diberikan untuk masyarakat Pekon Pulau Panggung.

Ketua Badan Harian Pekon (BHP) Pulau Panggung, Mat Aini, bersama anggotanya mengusulkan proyek pembangunan irigasi sepanjang 2 km di Siring induk persawahan Gunung Rete, serta larangan pembuangan sampah di siring yang dapat menyebabkan saluran air tersumbat, banjir, dan bau tidak sedap.

Sekretaris BHP, Reso Lusiono, juga menyampaikan usulan agar Dinas Pendidikan serius memperhatikan pembangunan SMPN 2 Pulau Panggung. Hal ini sangat penting mengingat tingginya jumlah pendaftar siswa baru di SMPN 1 Pulau Panggung yang hampir mencapai 400 orang, sementara kapasitas ruang kelas hanya dapat menampung 263 siswa.

Kepala SDN 2 Pulau Panggung mengusulkan pembangunan pagar keliling dan gapura sekolah, serta perbaikan fasilitas seperti tempat cuci tangan dan WC yang masih digabung antara guru dan siswa. Sementara itu, Kepala PAUD Pulau Panggung Atas, Ibu Merly, mengajukan pembangunan gedung PAUD yang saat ini masih menumpang di rumah warga. Lokasi pembangunan sudah disiapkan di dekat kantor Pekon. PAUD Pulau Panggung Bawah juga mengusulkan pembangunan gedung sekolah di lahan yang sudah disiapkan dan merupakan aset tanah desa.

Musrenbang Pekon Pulau Panggung ini mencerminkan komitmen masyarakat dalam meningkatkan fasilitas pendidikan dan infrastruktur di wilayah tersebut. (Yunadi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *