Berita  

Cawagub Sutono Ngobrol Bareng Paguyuban Tunggu Wulung Nyong di Lampung Tengah

banner 120x600

Lampung Tengah – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Provinsi Lampung nomor urut satu, Sutono, menggelar pertemuan dengan Paguyuban Tunggul Wulung Nyong di Kecamatan Kalirejo, Kabupaten Lampung Tengah, Sabtu (16/11/24).

Dalam acara yang dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat dan pengurus Tunggul Wulung Nyong Lampung tengah ini, Sutono berbincang santai, mendengarkan aspirasi mereka, serta berdiskusi mengenai program-program pembangunan untuk kemajuan daerah.

Pertemuan ini juga menjadi ajang untuk menjalin kedekatan antara calon pemimpin dengan masyarakat. Sutono, yang didampingi oleh beberapa tokoh dan pengurus Tunggul Wulung Nyong Provinsi Lampung, menyampaikan komitmennya untuk terus memperjuangkan kesejahteraan rakyat Lampung.

“Tujuan saya hadir di sini adalah untuk mendengarkan langsung aspirasi dari masyarakat. Saya yakin, dengan kerja sama yang baik kita bisa membangun Lampung yang lebih maju,” ujar Sutono.

Pengurus Tunggul Nyong Provinsi Lampung juga mengapresiasi inisiatif Sutono untuk melibatkan komunitas dalam proses pembangunan. Mereka berharap, dengan dukungan dari calon pemimpin yang memahami kondisi daerah, program-program yang diusung dapat lebih tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *